Letters
Sebuah surat yang kutulis, tak selalu sampai pada penerimanya.
Dear Neptunus
Aku pernah ada di satu hubungan yang nggak berakhir dengan baik. Tapi menurutku, itu tetap jadi bagian hidup yang sangat menyenangkan. Karena di sana, aku pernah berbagi cerita, berbagi tawa, berbagi banyak hal.
Meski akhirnya tidak seperti yang aku harapkan. Aku tetap bersyukur pernah mengenalnya, pernah merasa dekat, pernah merasa nyaman, pernah merasa cukup.
Cerita kita adalah cerita yang manis, dan aku nggak mau mengubahnya jadi sesuatu yang sedih. Cukup jadi kenangan yang hangat, yang bisa aku ingat tanpa air mata.
Jadi, terima kasih, udah ketemu.